Peduli Warga, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Blusukan ke Pasar Bagikan Masker

    Peduli Warga, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Blusukan ke Pasar Bagikan Masker

    WONOGIRI - Banyak cara yang dilakukkan dalam rangka mencegah penyebaran Covid - 19, salah satunya seperti yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 22/Slogohimo, Serka Maryanto bersama Bhabinkamtibmas Polsek Slogohimo. Mereka membagikan masker dan menyambangi warga binaannya sampai blusukan ke Pasar tradisional, Selasa (2/09/2021).

    Dalam kegiatan tersebut, Babinsa bersama tim gabungan melakukan himbauan kepada para pedagang dan pembeli di Pasar untuk senantiasa menerapkan protokol kesehatan.

    Tidak hanya itu Babinsa bersama personil gabungan juga membagikan masker kepada para pedagang dan pembeli yang kedapatan tidak menggunakan masker.

    Di tempat terpisah Danramil 22/Slogohimo Kpt Arm Yadimsn menyampaikan kegiatan PPKM Mikro dan patroli masker ini terus dilakukan oleh Babinsa untuk mengingatkan warga agar terus meningkatkan kedisiplinan dalam melaksanakan Protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19 agar tidak meluas.

    (Pardal)

    Pardal Riyanto

    Pardal Riyanto

    Artikel Sebelumnya

    Danramil 24/Puhpelem Pantau Langsung Pelaksanaan...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Bersama Kapolsek Purwantoro, Dampingi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Danramil 02/Banjarsari Pimpin Kerja Bakti di Lingkungan Kediaman RI 1, Ini Tujuannya
    Koramil Dan Polsek Purwantoro Pastikan Kenaikan Sabuk Perguruan Silat Sesuai Protkes
    Aliran Air Tersumbat Material Longsor, Babinsa Bersama Warga Gelar Karya Bakti
    Pantau PTM, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Tipes Kawal Prokes Secara Ketat
    Anggota Koramil Dan Polsek Jatiroto Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi

    Ikuti Kami